Paul Scholes Pangeran lapangan tengah yang tak tergantikan

Home Berita Sepakbola Paul Scholes Pangeran lapangan tengah yang tak tergantikan
paul scholes
Saya adalah penggemar Chelsea FC, salah satu klub yang bermain di Liga Primer Inggris. Sedangkan Paul Scholes adalah (mantan) pemain Manchester United, salah satu rival terbesar dari klub yang saya gemari. Namun hal itu tidak menjadikan Scholes pemain yang saya benci, malahan dia adalah salah satu idola saya.

Scholes, pemain yang jarang sekali melakukan trik dengan bola, jarang pula membuat rekor, namun keberadaannya dalam tim sangatlah signifikan. Keahliannya membaca situasi, menahan tempo, serta pin-point passing yang sangat akurat, sangatlah mempengaruhi performa tim secara keseluruhan. Saat tim mengalami kebuntuan, tak jarang pula Scholes mencetak gol penyama kedudukan atau bahkan kemenangan bagi Manchester United atau Tim Nasional Inggris. Loyalitasnya pada Manchester United membuatnya menjadi salah satu legenda klub setelah memutuskan untuk (benar-benar) pensiun pada tahun lalu. Perawakannya yang lugu, postur yang tidak terlalu besar, namun selalu fit dalam setiap laga terlepas dari padatnya jadwal pertandingan Manchester United. Perawakannya tetap tenang dalam segala kondisi, bahkan saat tekel kerasnya, yang kadang menuai protes dari pihak lawan, membuahkan kartu. Para pemerhati sepakbola Inggris era Sir Alex Ferguson, siapa yang tidak kenal dengan Paul Scholes.

Di luar lapangan, siapa dia? Orang awam mungkin akan mengenal David Beckham atau Cristiano Ronaldo karena wajahnya yang ganteng dan menghiasi sederetan iklan. Pernahkan anda melihat wajah Scholes di baliho? atau televisi? atau di produk sampo ataupun pewarna rambut mungkin? Setahu saya dan dari teman saya pecinta MU, dia adalah salah satu pemain bintang yang kehidupan pribadinya jauh dari hingar bingar selebritas. Salah satu perilaku yang seharusnya menjadi panutan para pemain sepakbola profesional saat ini. So long Scholes.

Paul Scholes – Legendary Long Passing Skills
https://youtu.be/vh9cxijcpSc

The Best Goals, Skills and Passes of Paul Scholes

Berikut ini beberapa quotes tentang Paul Scholes

Ketika kami sedang dalam latihan, aku sering melakukan trik yang sulit ditiru pemain lain di klub. Suatu ketika aku menunjukkan kemampuanku kepada Scholes. Setelah selesai, Scholes mengambil bola, menunjuk sebuah pohon berjarak sekitar 50m dari tempat kami berdiri. Dia berkata, “Aku akan mengenai pohon itu dalam satu tendangan”. Dia menendang dan tepat mengenai pohon itu. Kemudian dia memintaku melakukan hal yang sama, aku menendang hingga 10 kali, tapi tetap saja tidak kena sasaran. Lalu dia tersenyum dan pergi begitu saja.

– Cristiano Ronaldo

Jika dia bermain denganku, aku akan mencetak gol jauh lebih banyak.

– Pele

Lawanku yang terberat? Scholes dari Manchester United. Dia seorang gelandang yang komplit.

– Zinedine Zidane

Aku terpesona saat melihat Paul Scholes, karena kamu tidak pernah melihatnya sebelumnya. Di dalam lapangan kamu tidak bisa menyentuhnya. Di luar lapangan, dia menghilang.

– Luis Figo

Aku bukanlah yang terbaik, Paul Scholes-lah

– Edgar Davids

Selama 15 sampai 20 tahun terakhir, sepengetahuanku gelandang jangkar terbaik adalah Scholes. Aku pernah berbincang dengan Xabi Alonso mengenai hal ini berulang kali. Scholes adalah pemain yang spektakuler yang memiliki segalanya. Dia bisa memberi umpan krusial, mencetak gol, kuat, sulit direbut saat membawa bola, dan tidak pernah kalah dalam ball posession. Jika dia orang spanyol maka mungkin dia akan lebih dihargai.

– Xavi

– Patrick Viera

Pemain berbakat yang luar biasa yang tak pernah berubah, tetap menjadi manusia biasa.

– Roy Keane

Aku bingung mengapa Scholes tidak pernah menjadi pemain terbaik tahunan. Dia seharusnya memenanginya jauh-jauh hari yang lalu. Mungkin karena dia tidak mencari popularitas seperti pemain ‘bintang’ lainnya.

– Thierry Henry

Dari semua pemain Manchester United, aku akan memilih Scholes, dia adalah gelandang terbaik di generasinya. Aku akan sangat senang bermain bersamanya.

– Joseph (Pep) Guardiola

Di akademi sepakbola Barcelona (La Masia), namanya terlalu sering disebut. Dia adalah seorang panutan.

– Lionel Messi

Tidak ada pemain lain yang bisa bermain seperti Paul Scholes.

– Dimitar Berbatov

Menurutku Paul Scholes adalah pemain terbaik di Inggris. Dia memiliki skill yang terbaik, serta otak yang brilian. Tidak ada seorang pun yang bisa dibandingkan dengannya di dunia ini. Paul tidak dapat digantikan.

– Sir Alex Ferguson

Dalam setiap kesempatan, aku selalu ingin bermain sepakbola.

– Paul Scholes

paul scholes
kaalin.com

sumber :

Leave a Reply

Your email address will not be published.